Cara Install AutoCAD di Komputer WIndows 7,Vista dan Windows XP

Hari ini senin yang malas bagi saya,mata ini hawanya pengen ngajak tidur aja,tapi demi istri dan buah hati kuluruskan niat kokohkan raga tetap berangkat beraktifitas kerja,semoga hari ini lebih baik dari hari sebelumnya.

Benar saja sesampainya di kantor salah satu temanku meminta tolong kepadaku kalau AutoCAD di komputernya error gak bisa di buka..hadeeewh ada2 aja nich hari...yupz langsung aku menuju meja komputernya saya langsung coba membukanya...dan.....ternyata error total mesti re install atau install ulang.

Setelah berjuang dengan darah dan cucuran keringat..hehe kaya pejuang kemerdekaan aja,selesai sudah saya menginstall autoCAD versi 2012 kedalam Komputer teman saya itu,sambil istirahat jadi teringat blog AutoCAD Tangerang tercinta ini..hmmmm kenapa gak aku jadiin postingan aja ya tentang bagaimana cara install software autoCAD pada komputer dengan aplikasi Windows 7,Vista maupun Windows XP.


Sebelum menginstall AutoCad di komputer/pc (dalam hal ini saya mencontohkan cara menginstall AutoCad versi terbaru 2012), ada beberapa hal yang harus kita perhatikan :
Pastikan Spesifikasi Komputer/PC kita sesuai dengan kriteria yang direkomendasikan AutoCAD.

  • Matikan antivirus yang sedang aktif.
  • Matikan semua program yang sedang berjalan agar lebih optimal dan cepat.
  • Dapatkan serial number ( CD key )/Part number untuk proses registrasi.
  • Tertib ( mengikuti proses instalasi mulai dari awal sampai finish.

Adapun cara / urutan dalam proses menginstall autoCAD adalah sbb :
  1. Jalankan AutoCAD instalazion wizard ( SET UP.EXE ) dari CD maupun Hardisk.
  2. Pilih bahasa yang akan digunakan dalam proses instalation.
  3. Klik Install Product.
  4. Pilih select the product to install kemudian checklist AutoCAD 2012 dan Autodesk MAterial Library 2012 kemudian klik next.
  5. Pilih Accept pada License Agreement.
  6. Isilah data pada tampilan User Product information.
  7. Masukan serial number / produk key ( keygen ).
  8. Mulai Instalation.
  9. Tunggu sampai proses selesai,jika ada konfirmasi untuk menutup program lain klik ignore.
  10. Klik Finish ketika progress intsatalation selesai.

Note : jika kita menggunakan crack untuk aktivasi kode autoCAD,cara memasukanya adalah dengan cara mengekstrak kedalam file autoCAD yang baru terinstall.

Demikian semoga tutorial cara menginstall autoCAD kedalam komputer dengan aplikasi windows7,Vista maupun Windows XP ini dapat bermanfaat bagi rekan rekan semua.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar